Kamis, 27 Januari 2011

Pengantar Telur Yang Malang


Cerita ini penulis dapatkan dari Bu Novi
Dosen P. Math SaDhar Yokyakarta
Kira-kira kalau dirangkum seperti ini

Andi pekerja yang sangat pandai dan rajin. Dia bekerja sebagai pengantar telur. Setiap hari dia mengerjakan tugasnya dengan hati-hati, rapi dan bertanggungjawab. Namun malang baginya, saat menghantar telur dia ditabrak kendaraan lain dan semua telurnya pecah.
Beruntung dia mengingat beberapa hal tentang jumlah telur yang dia bawa, yaitu sebagai berikut:
Jika semua telur yang dia bawa dibagi 2, maka akan sisa 1.
Jika semua telur yang dia bawa dibagi 3, maka akan sisa 1.
Jika semua telur yang dia bawa dibagi 4, maka akan sisa 1.
Jika semua telur yang dia bawa dibagi 5, maka akan sisa 1.
Jika semua telur yang dia bawa dibagi 6, maka akan sisa 0.

Nah, siapa yang dapat membatu pengantar telur ini? Berapa jumlah telur yang dia bawa?
Selamat mencoba.


Tidak ada komentar: